Instalasi Jitsi Meet pada VPS bersama Grafana

Gilang Virga Perdana
4 min readAug 23, 2021

Halo teman teman, kembali lagi bersama saya Gilang. Kali ini saya ingin sharing bagaimana instalasi JitsiMeet pada VPS. Jika kalian belum tahu apa itu JitsiMeet, JitsiMeet adalah Platform Open Source Video Konferensi atau platform ini mirip mirip seperti Google Meet, Zoom, dsb. Namun, platform yang satu ini bersifat opensource. Maka dari itu, kita akan mencoba untuk instalasi JitsiMeet pada VPS dan tidak lupa untuk memberitahu, bahwa instalasi kali ini akan saya lakukan diatas Container yaitu Docker serta saya akan melakukan monitoring juga menggunakan Grafana.

Environment :

1. Linux Ubuntu 21.04

2. Public IP & Domain

3. Docker

Pastikan sudah install Docker :

$ sudo apt update && sudo apt-get full-upgrade -y$ sudo apt-get install -y docker.io && sudo apt-get install -y docker-compose

Langkah Instalasi:

1. Clone git repo : https://github.com/gilangvperdana/Jitsi-Grafana-Docker

$ git clone https://github.com/gilangvperdana/Jitsi-Grafana-Docker

2. Atur beberapa Konfigurasi .env sebelum deploy :

Silahkan modifikasi dan uncomment script dibawah ini kemudian save.

3. Setelah modifikasi, silahkan jalankan script docker :

$ docker-compose up -d

Tunggu prosesnya, setelah itu cek :

$ docker ps

4. Jika sudah seperti diatas, silahkan akses pada https://domainkalian.com

Voila, JitsiMeet sudah berhasil kita deploy. Jika kalian ingin mencoba untuk instalasi aplikasi Monitoringnya silahkan ikuti tutorial ini sampai habis.

Langkah instalasi aplikasi Monitoring:

  1. Konfigurasi telegraph sebagai server metric :

Ubah sedikit pada bagian ini (sesuai environment kalian) lalu save.

2. Konfigurasi Grafana :

Rubah semua domain, sesuai domain kalian masing masing (kurang lebih ada 17):

3. Jalankan docker :

$ docker-compose up -d

4. Cek container :

Kurang lebih container yang berjalan ada sebanyak ini:

5. Rubah sedikit konfigurasi pada Container monitoring :

· Rubah pada kontainer jitsi/jvb :

$ docker exec -it id_container bash

Lalu, silahkan lakukan edit config :

$ apt update && apt install -y nano$ nano /etc/jitsi/videobridge/config

Rubah menjadi :

JVB_OPTS=” — apis=rest”

Save, exit.

Lalu rubah :

$ nano /etc/jitsi/videobridge/sip-communicator.properties

Tambahkan:

org.jitsi.videobridge.rest.private.jetty.port=8080
org.jitsi.videobridge.ENABLE_STATISTICS=true
org.jitsi.videobridge.STATISTICS_TRANSPORT=muc,colibri

Save, exit.

6. Verifikasi metric :

Pergi ke http://yourdomain:8080/colibri/stats , jika sudah muncul, lanjut ke langkah selanjutnya. Gambaran muncul akan seperti ini:

7. Konfigurasi Grafana :
Akses pada http://localhost:3000
Akes dengan :
Username : admin
Password : pass

Buatlah data source InfluxDB dan isikan seperti dibawah ini :

Dengan password ‘tigpass’ . Semua environment ini bisa dilihat pada .env di folder 2.Jitsi-Monitoring. Setelah semua terisi lalu klik Save & Test, pastikan Data Source is Working.

8. Konfigurasi Dashboard :

Pergi ke http://yourdomain:3000/dashboard/import lalu copy paste isi file grafana-jvb.json pada folder /Jitsi-Grafana-Docker/2.Jitsi-Monitoring/fixtures ke dalam box paste JSON Dashboard Grafana.

Lalu, klik Load. Isi beberapa env dan Import. Tampilan akan jadi seperti ini :

9. Testing :

Saya akan men-trigger metric agar jalan dengan mencoba untuk memasukki room jitsi 2 person dan kita akan lihat apa yang terjadi pada Grafana.

Kita lihat pada Grafana :

Yap, metric monitoring sudah berjalan. Selamat, kalian sudah berhasil instalasi Jitsi Meet beserta aplikasi monitoringnya diatas Docker dengan VPS.

Terima kasih kepada semua pembaca, semoga bermanfaat.

--

--